
Sekarang beralih ke bagian depan, pada bagian atas anda bisa melihat sebuah lubang persegi panjang kecil yang bisa dimasuki sesuatu, itu adalah X-Dock, tempat untuk memasang harddisk 2.5 inch, bisa juga untuk SSD. Di bagian bawah X-Dock ada 9 persegi panjang berjala yang bisa kita buka dengan mudah, itu adalah tempat untuk harddisk dan DVD-ROM. Sedangkan di bagian paling bawah yang ada logo CM Storm, kalau kita buka kita akan menemukan kotak kecil di dalamnya yang berfungsi untuk menyimpan kabel-kabel dan baut-baut.

Hal unik lainnya dari casing ini adalah mudahnya kita membuka filter pada bagian air flow atas dan bawah, di bagian atas ada 1 filter ukuran besar, dan dibagian bawah ada 2 filter ukuran sedang.

Satu lagi yang unik, anda lihat pada gambar di bawah ada bagian yang ada fannya yang bisa ditarik keluar, bagian tersebut posisinya bisa dirubah loh, bisa dimasukkan dari samping atau dari depan tergantung kebutuhan.

Casing CM Storm Trooper ini materialnya terbuat dari kombinasi antara baja dan plastik, beratnya tanpa komponen komputer terpasang adalah 13.7 Kg, sedangkan harganya dibandrol seharga $189.99. Casing ini adalah casing full tower, bisa dipasangi motherboard dengan form factor Micro-ATX, ATX dan XL-ATX.
credit: http://komponenkomputer.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar